The Great Asia Africa Lembang yang Instagrammable

Penulis : Editor :
Pariwisata72 views

MEDIACREATIVEID.COM – Lembang, kota Bandung terkenal sebagai kawasan yang berudara sejuk, memiliki destinasi wisata cukup banyak salah satunya The Great Asia Africa.

The Great Asia Africa berlokasi di jalan Raya Lembang-Bandung nomor 71, Gudangkahuripan, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Jika Anda dan keluarga berwisata ke Bandung, maka The Great Asia Afrika wajib masuk salah satu bucket list.

Lokasi The Great Asia Africa ini mudah dijangkau dengan kendaraan pribadi maupun umum, terletak di jalan raya dan berseberangan dengan Farmhouse.

Tempat wisata yang tengah naik daun saat ini buka setiap hari dari jam 09.00 – 18.00, dengan tiket masuk seharga Rp. 50.000,-

Dirangkum Mediacreativeid.com bahwa tempat wisata ini satu namun memiliki area Istagramable yang bertema banyak negara.

Baca juga: KEK Pariwisata Tanjung Lesung Jadi Destinasi Wisata Pilihan, Ini Alasannya!

Tempat wisata ini menyatukan konsep wisata kekinian, alam, sekaligus edukasi tentang negara-negara di Asia-Africa.

Setelah Anda membayar tiket masuk, langsung menemukan sebuah gerai tanaman hias, sebelah kanannya pakaian dan cindera mata.

Sebelah kanan jalan menuju lokasi ada banner besar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang menjadi spot foto pertama pengunjung, bertuliskan #Jabar Juara- #Indonesia Juara.

Jalan masuk yang menurun, pada dinding sebelah kanan penuh dengan tanaman epifit seperti Anggrek dan Kadaka.

Negara pertama yang bisa disinggahi adalah Korea, di dalamnya ada miniatur rumah korea di masa lalu.

Anda bisa berfoto-foto menggunakan Hanbok serta disediakan kostum korea yang dapat disewa.

Baca juga: Pasar Malam Sekaten Yogyakarta Kembali Digelar, Pengunjung Membludak

Lorong berikutnya, lebih menurun sepanjang itu dindingnya berisikan foto-foto tokoh negara peserta Konfrensi Asia-Africa, diawali oleh Bung Karno.

Makin bawah, makin banyak kota-kota yang bisa dikunjungi, makin lama semakin penasaran.

Daya tarik tempat wisata ini adalah keindahan arsitektur dan budaya dari negara-negara di Asia dan Afrika.

Saat berada di kawasan ini, Anda seolah-olah sedang berwisata keliling dunia tanpa biaya mahal.

The Great Asia Africa merupakan theme park terbesar di Bandung, bisa menjadi pilihan wisata alam.

Area yang luas, kontur tanah yang berbeda-beda serta pesona alam hijau di sekitarnya membuat betah berlama-lama.

Baca juga: Nyaman dan Tenang! Inilah 5 Rekomendasi Kafe di Yogyakarta yang Wajib Dikunjungi 

Terkenal dengan wisata kekinian yang Instagrammable, Anda bisa berfoto-foto menggunakan kimono di Kyoto mini.

Anda bisa juga berpose ala film India lengkap dengan kain sari tentunya.

The Great Asia Africa bisa menjadi destinasi wisata keluarga, cocok untuk semua usia, tersedia fasilitas khusus lansia.

Anda bisa mendapat informasi banyak hal tentang budaya, tradisi dan keindahan negara-negara Asia Africa.

Untuk Anda yang kawula muda banyak aktivitas yang bisa dilakukan di The Great Asia Africa.

Mengunjungi bangunan ikonik berbagai negara dengan desain yang detil dan menarik tentunya sangat berkesan.

Bagi pengunjung lansia, walaupun disediakan fasilitas khusus tetapi tetap harus melihat kondisi kesehatan.

Baca juga: Jakarta Travel Fair (JTF) 2022 Hadir di Balikpapan

Usahakan bagi lansia tidak memaksakan sampai ke dasar yang paling jauh, karena saat kembali akan menjadi kendala.

Lift yang disediakan tidak sampai ke bawah, sehingga butuh tenaga ekstra untuk mencapainya.

Selain memiliki spot Instagrammable, juga bisa mencicipi kuliner dari berbagai negara, mulai dari makanan khas sunda hingga takoyaki.

Untuk mengisi libur Anda, jangan lupa mampir di The Great Asia Africa agar wisata dapat, ilmu juga dapat, Selamat berlibur.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *