BTS Harus Siap Ikuti Wajib Militer Ungkap Menteri Pertahanan Korea Selatan

Penulis : Editor :
Entertainment195 views

MEDIACREATIVEID.COM – Publik masih terbelah tentang rencana supergrup K-pop BTS yang akan menjalani wajib militer.

Namun militer Korea Selatan mengharuskan semua anggota BTS menjalani program khusus pemerintah tersebut.

Agar tercipta keadilan dalam dinas militer Korea Selatan, BTS diharapkan memenuhi tugas mereka.

Menteri Pertahanan Lee Jong-sup dan Menteri Kebudayaan Park Bo Gyoon mengatakan kementeriannya akan segera mengambil sikap tentang BTS.

Baca juga: Big Hits Music Beri Pernyataan Hukum Tentang Pelanggaran Hak BTS dan TXT

Muncul pertanyaan apakah ketujuh anggota superband tersebut apakah akan mengikuti wajib militer atau tidak.

Dirangkum Mediacreativeid.com dari berbagai sumber bahwa berdasarkan Undang-undang Korea Selatan, semua pria berbadan sehat diwajibkan menjalani dinas militer.

Tugas militer yang dijalani selama 18 sampai 21 bulan, tetapi UU memberikan pengecualian khusus.

Seperti pada atlet, musisi klasik dan tradisional, dan penari yang telah mendapatkan penghargaan dari kompetisi.

Namun pengecualian tersebut memicu perdebatan serius tentang keadilan di antara warga sipil Korea Selatan.

Para pemuda menangguhkan karir atau studi profesional mereka untuk mengikuti wajib militer.

Baca juga: BTS Bubar! Ini Klarifikasi Tentang Rumor yang Buat Resah ARMY

Masalah pengecualian dan penghindaran tugas militer menjadi masalah yang sangat sensitif.

Survei yang diberikan kepada publik menilai 61% mendukung pengecualian sedangkan 54% mengatakan para anggota BTS harus bertugas dalam militer.

Pemuda yang mendapat pengecualian wajib militer dibebaskan setelah tiga pekan pelatihan dasar.

Menteri Pertahanan Lee mengatakan jika anggota BTS bergabung dengan militer, mereka kemungkinan akan diizinkan terus berlatih dan bergabung.

Dengan para anggota BTS yang sedang tidak menjalani wajib militer dalam tur-tur grup di luar negeri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *