Irjen Ferdy Sambo Diperiksa Sebagai Saksi, Netizen: Semoga Lekas Terkuak Semuanya

Penulis : Editor :
Nasional136 views
Pemeriksaan Irjen Ferdy Sambo sebagai saksi Kasus Pidana Penembakan/Ilustrasi/pixabay.com/

 

MEDIACREATIVEID.COM – Irjen Ferdy Sambo, Kadiv Propam Nonaktif, hari ini, Kamis, 4 Agustus 2022, telah memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri.

Kedatangan Irjen Ferdy Sambo Kamis pagi merupakan pemeriksaan yang lanjutan setelah sebelumnya selesai dengan rangkaian penyidikan.

Pada pemeriksaan pertama Irjen Ferdy Sambo sudah memberikan keterangan kepada penyidik dari Polres Jakarta Selatan, yang kedua di Polda Metro Jaya, dan hari ini di Bareskrim Polri.

Dikutip  dari unggahan video akun @BiLLRay2019, terungkap wawancara Irjen Ferdy Sambo terkait kasus penembakan Brigadir J.

Baca juga : Kontradiksi Kasus Brigadir J, Antara Kesaksian Keluarga Versus Ajudan Irjen Ferdy Sambo Lainnya

Selanjutnya, Jenderal Bintang Dua yang sedang dinonaktifkan ini juga menyampaikan permohonan maaf kepada institusi Polri atas peristiwa yang terjadi di rumah dinasnya di Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Secara pribadi, sebagai ciptaan Tuhan, Irjen Ferdy, menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Joshua Nofriyansah (Brigadir J), dengan harapan semoga keluarga diberikan kekuatan.

Irjen Ferdy menambahkan bahwa terlepas dari apa yang telah dilakukan Brigadir J kepada istri dan keluarga saya, beliau meminta agar semua pihak dan masyarakat untuk bersabar dan tidak memberikan asumsi persepsi yang menyebabkan simpang siurnya peristiwa di rumah dinasnya.

Video dari cuitan akun @BiLLRay2019 ini termasuk memancing banyak tanggapan dari netizen, hingga siang tadi bahkan telah diputar 35 ribu tampilan.

Beberapa netizen juga memberikan komentar atas video tersebut.

Baca juga : Kapolri Janji Akan Buka Hasil Autopsi Ulang Brigadir J ke Publik!

“Penyidiknya ketar-ketir ini, yang di BAP jenderal bintang 2 mantan Kadiv Propam pula,” tulis akun @pramudyatama.

Ada juga yang mempertanyakan tentang pemakaian seragam padahal Irjen Ferdy sedang dinonaktifkan.

“Non aktif tapi tetap pake baju dinas. Yang memeriksa kira-kira keder enggak, tuh. Sama bintang dua,” cuit akun @Akun_Receh.

“Semakin seru dramanya. Saksi kuncinya ya istri Sambo,” lanjut akun @93d_artha.

Cukup banyak yang meragukan kenapa Irjen Ferdy dipanggil penyidik hanya sebagai saksi, namun ada juga yang tetap mendukung Sang Jenderal.

“Semoga lekas terkuak semuanya,” tulis @21kayyzshu secara netral, seperti mewakili pemikiran banyak masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *