Pencarian Eril Tetap Dilakukan, Ini Kronologinya

Penulis : Editor :
Nasional141 views
Ridwan Kamil saat pencarian Eril/Tangkapan layar/Twitter @suryatjia85/

 

MEDIACREATIVEID.COM – Sampai hari ini jasad Emmeril Khan Mumtadz atau Eril belum ditemukan sejak hilang di Sungai Aare, Bern Swiss.

Seperti diketahui bahwa Eril hilang terbawa arus sungai Aare Bern pada Kamis, 26 Mei 2022 pukul 11.24 waktu setempat.

Pencarian dilakukan oleh kepolisian setempat setelah mendapatkan laporan bahwa Eril hanyut terbawa arus sungai.

Ayah Eril, Gubernur Jawa Barat Ridwal Kamil ikut terjun langsung dalam pencarian putranya.

Setiap hari Ridwan Kamil berjalan kaki menyusuri bantaran sungai untuk mencari keberadaan putra sulungnya

Dirangkum Mediacreativeid.com dari berbagai sumber bahwa pada Selasa, 31 Mei 2022 pihak kepolisian Bern melakukan evaluasi.

Kenali Sungai Aare Tempat Hilangnya Eril, Ikuti Tutorial ala Vlogger Syarif Zapata

Berdasarkan hasil evaluasi, pencarian Eril tetap dilanjutkan dengan tidak lagi menggunakan metode penyelaman.

Metode pencarian Eril tetap sama, akan tetapi untuk penyelaman bersifat situasional tergantung pada kondisi di lapangan.

Kepolisian Maritim Swiss menjalankan langkah-langkah untuk memperluas keterlibatan masyarakat dalam upaya pencarian, seperti klub pendayung, klub pemancing, dan komunitas berkebun.

Pencarian masih terfokus di area di antara dua pintu air serta patroli intensif di wilayah setelah pintu air kedua Sungai Aare.

Hari Rabu, 1 Juni 2022 keluarga Ridwan Kamil menyampaikan bahwa pihaknya sudah berkonsultasi dengan ulama terkait dengan takdir Eril.

Setelah pencarian hari ke 6, jika belum membuahkan hasil maka skenario salat gaib sesuai syariat Islam akan dilaksanakan.

Ridwan Kamil Terima Kasih Atas Doa Untuk Eril, Ikhtiar Jalan Terus

Pada hari Sabtu, 4 Juni 2022 kepolisian setempat telah melanjutkan pencarian Eril hingga mencapai 29 km wilayah sungai tersebut.

Menurut keterangan polisi cuaca di Bern yang diliputi hujan dan badai di daerah pegunungan akan mempengaruhi pencarian Eril. .

Hujan dan badai menaikan debit air sungai Aare mengakibatkan terkendalanya pencarian.

Penggunaan metode pencarian sangat bergantung pada jumlah debit air, tingkat kekeruhan air, dan cuaca yang dapat berubah sewaktu-waktu.

Eril, Duka Mendalam Keluarga Ridwan Kamil

Selasa,7 Juni 2022 pencarian telah mencakup sekitar 30 KM wilayah sungai Aare, metode pencarian disesuaikan dengan kondisi sungai Aare yang selalu berubah.

Perubahan metode dilakukan sebagai upaya menjaga dan memperhatikan aspek keselamatan seluruh petugas yang terlibat dalam misi pencarian.

Upaya pencarian Eril dihari ke-13 mengerahkan drone, penyelam, kapal, anjing pelacak atau teknologi yang dianggap mampu membantu.

Meski sudah diyakini meninggal, pencarian Eril tetap dilakukan hingga nanti jasadnya ditemukan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *