MEDIACREATIVEID.COM – Setelah menjalani pemeriksaan selama 8 jam dan dicecar 38 pertanyaan, akhirnya Rizky Billar ditetapkan menjadi tersangka.
Penetapan Rizky Billar jadi tersangka kasus KDRT terhadap istrinya Lesti Kejora dilakukan pada hari Rabu, 12 Oktoer 2022 setelah pemeriksaan yang dimulai pukul 11.00 wib.
Seperti diketahui bahwa Rizky Billar telah dilaporkan ke Polisi dan menjalani serangkaian pemeriksaan sebelum akhirnya dijadikan tersangka atas kasus KDRT.
Kabar penetapan Rizky Billar menjadi tersangka sudah sampai ke Lesti Kejora yang saat ini sedang menjalankan ibadah umrah.
Baca juga: Rizky Billar Tak Bisa Bantah Lempar Bola Biliar ke Lesti Kejora, Ini Bukti Videonya
Dirangkum oleh mediacreativeid.com dari berbagai sumber, Rizky Billar sebelumnya dilaporkan oleh sang istri Lesti Kejora yang menjadi korban KDRT.
Perselisihan yang berujung kepada KDRT ini dipicu karena Rizky Billar diduga telah berselingkuh dan menimbulkan pertengkaran hebat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Zulpan mengatakan pada konferensi pers di Polres Jakarta Selatan, Rabu 12 Oktober 2022 bahwa hasil pemeriksaan penyidik Polres Metro Jakarta telah menaikkan status Muhammad Rizky dari saksi menjadi tersangka.
Sementara itu, Pengacara Lesti yaitu Sandi Arifin menyampaikan informasi bahwa kliennya sudah mengetahui penetapan tersangka tersebut.
Sandi Arifin kepada wartawan, Rabu 12 Oktober 2022, mengatakan Lesti akan segera pulang ke tanah air.
Lesti saat ini sedang menjalankan ibadah umroh ke tanah suci Mekkah bersama keluarganya.
Beredar video Lesti yang menangis di depan Ka’bah dan ditenangkan oleh ayahnya.
Baca juga: Resmi Jadi Tersangka, Nasib Rizky Billar Ditentukan Hari Ini
Saat ini kondisi Lesti sudah bisa tersenyum dan mau melayani permintaan foto dari fansnya.
Lesti terlihat menggendong buah hatinya Muhammad Leslar Al-Fatih Billar serta terlihat ramah di depan kamera.
Lesti berpesan kepada Sandi Arifin agar tidak memberikan statemen apa-apa dan menunggu kepulangannya dari tanah suci.
Polisi disebut sudah mengantongi sejumlah alat bukti terkait perbuatan KDRT Rizky Billar kepada Lesli Kejora.
Sejumlah alat bukti, seperti CCTV, keterangan saksi, dan hasil visum yang mendukung perbuatan KDRT tersebut menjadi sebab Rizky Billar ditetapkan sebagai tersangka.