Timnas Indonesia Lolos Piala Asia 2023, Penggemar Minta Coach STY Tetap Dipertahankan

Penulis : Editor :
Olahraga87 views
Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023, STY harus dipertahankan/Tangkapan Layar/ Instagram @egymv10/

MEDIACREATIVEID.COM – Setelah mengalahkan Nepal dengan skor 7-0 pada laga terakhir penyisihan Grup A di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait, pada hari Rabu (15/6/2023), Timnas Indonesia memastikan diri lolos ke Piala Asia 2023.

Penantian selama 15 tahun akhirnya Timnas Indonesia menempatkan diri bersama 23 negara lainnya sebagai peserta Piala Asia 2023 yang rencananya akan bergulir mulai tanggal 16 Juni – 16 Juli 2023 nanti.

Semula Piala Asia 2023 akan dilaksanakan di China, akan tetapi AFC  mengumumkan pada tanggal 14 Mei 2022 bahwa hal tersebut batal digelar dikarenakan Covid-19.

Sayangnya, hingga saat ini belum ditentukan siapa yang akan menjadi pengganti China, meskipun kabarnya Indonesia sempat ditawari untuk menjadi penyelenggara.

Penantian yang cukup lama, membuat penggemar sepak bola tanah air meminta PSSI untuk mempertahankan posisi Shin Tae-yong alias STY di Timnas senior Indonesia.

Menurut salah satu penggemar, STY dianggap telah membuktikan bahwa tangan dinginnya mampu membawa Garuda terbang tinggi.

Hal senada lainnya dari penggemar ada yang menyampaikan bahwa selama ini orang-orang yang mengritik tidak mau melihat proses.

Jika melihat pada pengalaman, lolosnya tim asuhan STY ini memang merupakan pertama kalinya lagi sejak tahun 2007, saat Indonesia berstatus sebagai tuan rumah bersama Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Dirangkum Mediacreativeid.com dari berbagai sumber, berikut 24 negara yang ikut dalam Piala Asia 2023 nanti.

Lolos Kualifikasi Awal

Sudah lolos sebanyak 13 negara, yaitu :

* Australia

* Jepang

* Iran

* Irak

* Korea Selatan

* Lebanon

* Oman

* China

* Qatar

* Uni Emirat Arab

* Arab Saudi

* Vietnam

* Suriah

 

Lolos Kualifikasi Putaran Ketiga

Meskipun tidak lolos di putaran awal, akhirnya Timnas Indonesia mampu lolos di putaran ketiga di antara 11 negara, yaitu :

Jalur Juara Grup

* Yordania (Grup A)

* Palestina (Grup B)

* Uzbekistan (Grup C)

* India (Grup D)

* Bahrain (Grup E)

* Tajikistan (Grup F)

Jalur Lima Runner-Up Terbaik

* Kirgizstan (Grup F)

* Indonesia (Grup A)

* Malaysia (Grup E)

* Thailand (Grup C)

* Hong Kong (Grup D)

Dengan lolosnya Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023, membuktikan tangan dingin STY telah membuahkan hasil.

Kali ini membuktikan bahwa pencapaian Indonesia lebih baik karena lolos tidak melalui jalur tuan rumah.

Sangat wajar jika penggemar sepak bola tanah air ingin memastikan hasil yang terbaik bagi Timnas Indonesia bersama coach STY.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *