Ustaz Hilmi Firdausi Panen Hujatan, Begini Klarifikasinya Tentang ACT

Penulis : Editor :
Entertainment162 views
Ustaz Hilmi Firdaus klarifkasi terkait ACT/Tangkapan Layar/Instagram @hilmi28/

 

MEDIACREATIVEID.COM – Sejak Majalah Tempo menerbitkan berita utama tentang dana yang dikelola Aksi Tanggap Cepat (ACT) hari Sabtu, 30 Juni 2022 lalu, nama Hilmi Firdausi ikut terseret dalam keriuhannya.

Dugaan penyalahgunaan dana untuk umat, salah satunya adalah dimanfaatkan untuk gaji dan fasilitas pengurus ACT yang nilainya memang spektakuler yang kini mengaitkan nama Ustaz Hilmi Firdaus.

Hal ini pula yang kemudian jadi perhatian netizen kepada Ustaz Hilmi, karena dianggap menjadi bagian dari ACT.

Terbukti dari banyaknya flyer yang menggunakan foto Ustaz Hilmi tersebar sebagai bagian dari cara ACT untuk penggalangan dana.

Apalagi, dalam postingan akun Instagram  @hilmi28, seringkali memperlihatkan gaya hidup mewah sang Ustaz bersama keluarganya.

Baca juga: Tagar Desta Jadi Trending Twitter Usai Vincent Menang tepok Bulu 2022

Salah satunya adalah perjalanan keluar negeri dengan pakaian-pakaian yang termasuk mewah.

Namun demikian, Ustaz yang sempat menghebohkan dengan cuitan di Twitter tentang rendang babi ini, menanggapi semuanya dengan tenang.

Dilansir Mediacreativeid.com dari akun Twitter @Hilmi28, beberapa cuitannya memperlihatkan tanggapan Ustaz Hilmi terkait ACT ini.

Ustaz Hilmi Firdausi dalam salah ciutannya, menyatakan tentang nasihat terbaik dari almarhum ayahnya yang juga seorang kiai.

Pesan ayahandanya bahwa sebelum berdakwah harus memapankan terlebih dahulu ekonomi dan keluarga, sehingga Ustaz Hilmi beranggapan sudah menghidupi dakwah dan bukan hidup dari dakwah.

Baca juga: Adam Muhammad, Pria Inggris Jalan Kaki Ke Mekah Tunaikan Haji

Cuitan lainnya menyebutkan, bahwa sebelumnya Ustadz Hilmi selalu berhusnuzon kepada lembaga-lembaga filanthropy, seperti ACT, menggunakan nama dan foto untuk program sosial alias secara gratis.

Sehingga, nama dan fotonya banyak digunakan oleh ACT, dan juga program pembangunan masjid atau pondok pesantren lainnya mengatasnamakan fotonya.

Untuk menjaga hal seperti masalah dengan ACT saat ini, Ustaz Hilmi Firdausi kemungkinan tidak akan membebaskan lagi.

Selain khawatir disalahgunakan, pada kenyataannya sudah kadung banyak netizen yang jadinya meragukan kredibilitasnya sebagai Ustaz.

Entah meragukan atau sengaja untuk menggiring opini masyarakat tentang kepercayaan kepada tokoh agama seperti Ustaz Hilmi Firdaus dan audit ACT akan menjadi hasil yang paling ditunggu secepatnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *