Zulhas Jadi Mendag, Harga Minyak Goreng Segera Turun

Penulis : Editor :
Ekonomi112 views
Zulkifli Hasan menjadi Menteri Perdaganga, rakyat harap harga minyak goreng segera turun/Tangkapan Layar/Instagram @zul.hasan/

 

MEDIACREATIVEID.COM – Hari Rabu, 15 Juni kemarin menjadi hari yang istimewa bagi Bapak Zulkifli Hasan atau yang biasa dipanggil Zulhas karena diangkat menjadi Menteri Perdagangan.

Informasi tentang pemanggilan Zulkifli Hasan oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk menempati jabatan  menggantikan Muhammad Lutfi, menyusulkan informasi yang cukup menggembirakan untuk masyarakat.

Sesuai mandat langsung dari Bapak Jokowi, maka Zulhas menegaskan bahwa langkah utama yang akan dilakukan adalah memastikan ketersediaan kebutuhan pokok di dalam negeri.

Dirangkum Mediacreativeid.com dari berbagai sumber, selepas serah terima kemarin, Zulhas menyampaikan bahwa beliau mendapatkan tantangan untuk bisa menyelesaikan sisa masalah Kemendag sebelumnya.

Reshuffle Kabinet Jokowi, Ini Hasilnya

Hal ini sejalan dengan salah satu alasan pemilihan Zulhas menjadi Mendag, adalah karena background beliau sebagai pengusaha yang suka turun ke bawah sehingga mengerti mikro, mengenai retail, detail soal pangan, ketersediaannya, dan lain-lain.

Targetnya adalah, dalam seratus hari ke depan, dirinya akan lebih fokus dalam menyempurnakan kebijakan yang sudah dijalankan oleh Mendag sebelumnya.

Terutama dalam hal mempercepat penyediaan kebutuhan pokok, dalam hal ini yang paling membutuhkan penanganan cepat dan segera adalah penyediaan komoditas seperti minyak goreng, karena sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

Zulhas sendiri masih butuh waktu satu dua hari ke depan untuk merumuskan formula baru dalam mengatasi masalah ini.

Namun demikian, beliau juga merencanakan bahwa hari ini akan segera turun ke pasar, terkait dengan masalah minyak goreng curah ini.

Minyak Goreng Curah Akan Jadi Bentuk Kemasan Sederhana

Zulhas juga menyampaikan bahwa beliau telah berdiskusi panjang dengan pelaku usaha mengenai masalah minyak goreng curah hingga persawitan.

Strategi beliau adalah memang melakukan pendekatan kepada seluruh pengusaha-pengusaha yang selama ini bergerak di bidang industri minyak goreng dan pengusaha sekaligus menjadi distributornya juga.

Selain itu juga melihat langsung di pasar bagaimana pelaksanaan bisnis ataupun perdagangan dengan minyak goreng tersebut.

Menurut beliau lagi, Presiden Jokowi telah menargetkan agar harga minyak goreng curah Rp 14.000/ liter segera tuntas.

Rakyat Indonesia kini menunggu hasil dari rencana dan kerja dari Menteri Perdagangan Baru Zulkifli Hasan atau Zulhas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *