Anies Baswedan Kunjungi Gubernur Tokyo, Ini Alasannya

Penulis : Editor :

MEDIACREATIVEID.COM – Gubernur Jakarta, Anies Baswedan, mengadakan kunjungan ke Jepang, tepatnya Balai Kota Tokyo, untuk bertemu dengan Yuriko Koike.

Anies Baswedan menemui Gubernur Tokyo tersebut dalam rangka bertukar pikiran sebagai sesama kepala daerah.

Pertemuan Anies Baswedan dan Yuriko Koike dilaksanakan pada hari ini, Sabtu, 13 Agustus 2022.

Baca juga: Gubernur DKI Jakarta Selenggarakan Grand Launching JIS, Anies Baswedan: Saya Akan Datang Lagi Sebagai Jakmania!

Dalam agenda tukar pikiran tersebut, Anies Baswedan tampak antusias, terlihat dari beberapa foto yang dibagikannya.

Dilansir Mediacreativeid.com dari akun Instagram @aniesbaswedan pada Sabtu, 13 Agustus 2022, Kepala Daerah yang sukses menyelenggarakan Formula E itu menyebut pertemuan dengan Gubernur Tokyo sebagai tukar pikiran yang mencerahkan dan menyenangkan.

Beliau menuliskan bahwa mereka membahas banyak hal, terutama tentang usaha kebangkitan pasca pandemi.

Selain itu, Anies Baswedan dan Yuriko Koike membahas mengenai kerja sama membangun kota tahan bencana.

Kerja sama di bidang transportasi publik ramah lingkungan juga tidak luput mereka bahas.

Gubernur Anies Baswedan menuliskan bahwa pertemuan hangat ini menjadi titik komitmen baru untuk mempererat hubungan Jakarta dan Tokyo.

Baca juga: Anies Baswedan Minta Maaf Pada Pesimistis Formula E

“Dalam pertemuan tadi kami juga mengundang Gubernur Koike untuk menghadiri konferensi Urban 20 di Jakarta pada akhir bulan Agustus ini,” tulisnya pula.

Undangan tersebut disambut baik oleh Yuriko Koike dengan menyampaikan kesediaan dan konfirmasinya untuk hadir langsung, bersama dengan pemimpin kota-kota utama dunia lainnya.

Gubernur Anies Baswedan juga menyinggung tentang ketertiban orang Jepang melalui rapi dan tertibnya seorang staff Yuriko mengarsipkan print out foto dari lima tahun lalu.

Hal itu diungkapkan oleh Anies Baswedan karena staf tersebut memintanya berfoto bersama sambil memegang selembar foto mereka lima tahun lalu dengan tujuan untuk mengulang momennya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *