Marshanda Tidak Hilang, Ini Klarifikasi Keluarga

Penulis : Editor :
Entertainment163 views
Ekspresi bahagia Marshanda/Tangkapan Layar/Instagram @marshanda99/

MEDIACREATIVE.COM – Hari Senin (27/6/2022) yang lalu, Marshanda, mantan artis cilik yang membintangi sinetron “Bidadari”, dilaporkan hilang oleh temannya di Los Angeles.

Namun demikian, kemarin sore Selasa (28/6/2022) pihak keluarganya, diwakili oleh Allysa, adik Marshanda, sudah memberikan pernyataan bahwa kakaknya tidak hilang.

Seperti dirangkum Mediacreativeid.com dari berbagai sumber, menurut Allysa, pihak keluarga tidak pernah kehilangan komunikasi dengan Chacha, panggilan untuk Marshanda, dalam kurun setiap 24 jam selalu ada kabar.

Kalaupun terlewati beberapa jam, pihak keluarga sudah memahami bahwa hal tersebut sesuai dengan kebutuhan sang kakak yang mengalami Bipolar Disorder, untuk “menikmati waktu sendiri” beberapa saat.

Sesuai dengan tujuan utama Marshanda berangkat ke Los Angeles adalah untuk ‘healing trip’.

Marshanda berharap mendapatkan suasana lebih segar dan alternatif agar bisa mengurangi banyaknya obat-obatan yang selama ini harus diminum untuk mengatasi kondisi Bipolar-nya.

Baca juga: Peringati Hari Keluarga Nasional, Inilah Fungsi Keluarga yang Sesungguhnya

Bipolar Disorder itu sendiri adalah suatu gangguan yang berhubungan dengan perubahan suasana hati, mulai dari posisi terendah (depresif/ tertekan) sampai ke tertinggi (manic episode).

Melansir dari Hello Sehat, berikut 3 cara mengatasi manic episode atau bipolar disorder, seperti yang dialami Marshanda.

1. Terapi obat-obatan

Dokter biasanya meresepkan penstabil mood atau obat-obatan anticonvulsant. Ada juga antidepresan yang biasanya diberikan untuk mengatasi pemicu bipolar. Beberapa bahkan dapat memberikan efek gejala manik.

2. Pengobatan psikologis

Selain obat-obatan, terapi psikologis juga berguna untuk mengurangi gejala, seperti :

* Psychoeducation

Yaitu memberikan informasi yang penting tentang kelainan bipolar, seperti penyebab, gejala, dan pencegahan. Hal ini dapat membantu untuk memahami episode bipolar dan tanda-tanda untuk meminimalisir pemicunya.

* Cognitive Behavioral Therapy (CBT)

Sesi bicara dengan terapis yang bertujuan untuk membantu menganalisis area-area masalah dan memecahnya menjadi beberapa bagian yang lebih mudah dicarikan solusinya pada kehidupan sehari-hari.

* Terapi keluarga

Terfokus pada hubungan keluarga dan mendorong setiap anggota keluarga untuk memperkuat hubungan, agar meningkatkan kesehatan mental.

Hal ini dianggap sebagai pengobatan psikologis terbaik untuk kelainan mental.

3. Mengubah kebiasaan atau gaya hidup

Mengubah kebiasaan hidup menjadi lebih baik memiliki peran yang penting, seperti kebiasaan tidur yang cukup, dan olahraga. Termasuk juga membatasi penggunaan obat-obatan.

Baca juga: Komisi E DPRD DKI Jakarta Dorong Jakpro Benahi dan Sempurnakan JIS

Prinsipnya adalah belajar untuk mengatasi stress dan merencanakan relaksasi dan kegembiraan yang dapat membantu menyeimbangkan mood.

Dalam hal ini dukungan keluarga, teman, dan juga dokter akan sangat membantu mengendalikan episode manic dalam bipolar.

Jika menurut yang disampaikan Allysa, maka Marshanda dan keluarga sudah pada cara yang benar untuk mengatasi kondisi bipolarnya.

Tak heran jika Allysa kemudian menegaskan bahwa informasi resmi selanjutnya tentang Marshanda hanya akan disampaikan oleh pihak keluarga.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *