Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Ini Kenangan Rekan Sejawat

Penulis : Editor :
Nasional124 views
Indonesia berduka kehilangan salah satu putra terbaiknya, Tjahjo Kumolo/Tangkapan Layar/Dok.litbang.kemendagri.go.id

 

MEDIACREATIVEID.COM – Indonesia kembali berduka dengan berita meninggalnya salah satu menteri di Kabinet Indonesia Maju, Bapak Tjahjo Kumolo.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo, Jumat 1 Juli 2022 diberitakan telah meninggal dunia pukul 11.10 WIB.

Tjahyo Kumolo meninggal dunia di RS Abdi Waluyo akibat menderita sakit infeksi paru-paru.

Menurut rencana, jenazah Tjahjo Kumolo akan disemayamkan di Rumah Dinas Menteri PAN-RB di Jalan Widya Chandra IV No. 22, Jakarta Selatan.

Mendiang Tjahjo Kumolo kemudian disalatkan di Masjid Quba Kantor Kementerian PAN-RB jalan Jend. Sudirman Kav. 69 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Baca juga: Najwa Shihab Diduga Sindir Pemerintahan dalam Program Televisi ‘Lapor Pak’

Sore harinya setelah Ashar, jenazah Tjahjo Kumolo akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata.

Dirangkum dari berbagai sumber oleh mediacreativeid.com,  Tjahjo Kumolo, S.H., adalah seorang politikus Indonesia yang  menjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia sejak 23 Oktober 2019 hingga 1 Juli 2022 pada Kabinet Indonesia Maju.

Suami dari Erni Guntarti ini sebelumnya pernah menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri Indonesia dari 27 Oktober 2014 hingga 20 Oktober 2019 pada Kabinet Kerja.

Tjahjo Kumolo juga terpilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia periode 2009–2014 dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dengan wilayah pemilihan Jawa Tengah I.

Pria kelahiran Surakarta, Jawa Tengah, 1 Desember 1957 ini juga pernah menjadi Ketua Fraksi PDI-P di DPR RI dan juga menjadi anggota Komisi I yang membidangi pertahanan, luar negeri, dan informasi di DPR RI.

Berita wafatnya Tjahjo Kumolo ini tentunya membuat sedih keluarga, sahabat, dan masyarakat Indonesia yang mengenalnya.

Salah satunya dari Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy yang mengatakan bahwa Tjahjo Kumolo adalah pribadi yang sangat baik, juga rendah hati.

Sedangkan menurut penuturan Sekretaris Kabinet Bapak Pramono Anung, Tjahjo Kumolo merupakan sosok dan tokoh yang mumpuni.

Baca juga: Wajib Pakai Aplikasi MyPertamina, Amankah Gunakan Ponsel di SPBU?

Di mata Pramono, Tjahjo Kumolo bukanlah orang yang banyak bicara, tapi lebih sering bekerja.

Almarhum meninggalkan tiga orang anak yakni Rahajeng Widyaswari atau yang disapa dengan Ajeng, Karunia Putripari Cendana, dan Arjuna Cakra Candrasa, serta seorang istri dr. Erni Guntarti.

Semoga almarhum Tjahjo Kumolo diterima amal ibadahnya dan diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *